Night Diamond Bloody Red - Busy

Kamis, 23 Mei 2013

Studi Kasus : Intelegensi dalam kehidupan sehari-hari


Rabu, 10 April 2013

Intelegensi mengacu pada pengertian : kemampuan berpikir individu untuk belajar dari pengalaman. Untuk alasan yang benar dan untuk mengatasi tuntutan dari hidup sehari. Sebenarnya, banyak bagian-bagian yang dibahas didalam intelegensi dan juga pasti banyak terjadi kasus-kasus dalam kehidupan sehari-hari mengenai intelegensi ini. Termasuk dalam kehidupan saya. Salah satu bagian dari pembahasan intelegensi adalah Fluid dan Crystallized Intelligence. Fluid inteligence : kemampuan untuk belajar atau menemukan cara baru untuk menghadapi masalah baru. Sedangkan, Crystallized  intelligence : kemampuan untuk memanfaatkan informasi yang telah dipelajari sebelumnya untuk memecahkan masalah yang lazim.

Contoh kasus yang berhubungan dengan kedua hal itu adalah ketika masuk semester 2 ini. Ketika semester 1, saya tidak sering atau jarang membaca buku untuk materi esoknya. Terkhusus mata kuliah Psikologi Umum 1, karena bukunya sangat tebal dan berbahasa Inggris. Jadi, saya hanya mendengarkan dari penjelasan dosen dan presentasi dari kelompok. Dan hasil dari proses belajar yang tidak baik ini menjalar hampir ke seluruh  mata kuliah dan saya menjadi terbiasa dengan cara belajar yang seperti itu. Ketika memasuki semester 2, semuanya pun berubah. Semua mata kuliah menuntut mahasiswa termasuk saya untuk membaca buku sebelum masuk kuliah. Terkhusus mata kuliah Psikologi Umum 2, yang meminta bukti bahwa kita telah membaca sebelumnya, yaitu resume. Awalnya saya sangat malas mengerjakannya. tetapi, karena ini merupakan kewajiban dan juga merupak nilai tugas, maka saya selalu mengerjakannya. Sehingga, kebiasaan membaca buku sebelum masuk, menjalar untuk semua mata kuliah lain.

Yang menjadi Fluid Intelligence adalah saya mengikuti cara baru dalam cara belajar saya yaitu membaca terlebih dahulu dan membuat resume dari yang saya baca. Dan yan menjadi Crystallized  intelligence adalah saya menerapkan cara belajar saya yang baru ( membaca lalu membuat resume) ke mata kuliah yang lainnya.

 

 

 

0 komentar:

Posting Komentar

My Blog List

Footer Widget 1

Total Tayangan Halaman

Footer Widget 3

Blogger templates

Blogger templates

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Footer Widget 2

About Me

Search

Popular posts